Senin, 10 Oktober 2016

#BelajarBahasa Makna Kata Daras

"menikmati sunyi, mengawani malam, mendaras kehidupan" kata seorang penyair.
Di sana, ada kata mendaras. Adakah yang pernah menyelami, apa makna mendaras, atau daras itu, dalam bahasa Indonesia?
Mendaras sering muncul jika ada judul media yang menceritakan kasus atau peristiwa dalam hal "mempelajari", "menyelami", atau "menyusun kronologi".
Sebagaimana kata cinta yang memiliki makna tersembunyi, begitu juga daras.
Daras dalam bahasa Indonesia adalah kata kerja, yang berarti "Membaca Al-Quran dengan lantang untuk berlatih melancarkan."
Arti umum mendaras, adalah belajar membaca al-qur'an, secara khusus, belajar mengenai nagham dan maqam. Rast, sikah, jiharkah, bayyati, nahawand, hijaz, dan lain-lain.
Di dalamnya, ada fenomena tajwid, tahsin, dan sejenisnya.
Artinya jika kita meletakkan kata "mendaras" pada suatu perbuatan, di dalamnya, terkandung hakikat sebagaimana mempelajari Al-Qur'an: segenap huruf-hurufnya adalah rahmat dan pahala, segenap kata dan kalimatnya adalah makna yang luarbiasa.
Dalam mempelajari Al-Qur'an, ada kombinasi antara kehati-hatian, kerinduan pada Allah, pengharapan pada surga, sekaligus kengerian pada Neraka. Ada doa-doa yang mengalun.
Mendaras, bukan sekadar mempelajari, tapi mempelajari agar mendapatkan pahala dan rahmat dari yang dipelajari.
Lebih dari itu, belajar untuk menjadikan hidup lebih indah dengan Al-Qur'an.
Daras nampaknya secara bahasa lahir dari bahasa melayu atau Jawa Kuno juga yang berarti "menyadap nira". Nira adalah air manis yang disadap dengan susah payah, dengan melukai mayang bunga palem.
Artinya, dengan mendaras, belajar dengan usaha keras akan menghasilkan sesuatu yang manis, sebagaimana air nira.
Mendaras, jauh lebih dalam maknanya dari yang ada dalam puisi kita selama ini.
Ya, saya hanya suka meletakkan kata pada tempatnya. Saya hanya suka berpuisi dengan memahami setiap kata yang ditulis, dan menempatkan mereka sesuai dengan tabiatnya.
Bukankah bahasa Indonesia begitu puisi, sekaligus begitu ukhrawi?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar